Lakukan Evakuasi, BPBD Majene Bergerak ke Lokasi Banjir Mekkatta

  • Bagikan
Foto kiri, banjir menggenangi rumah warga Desa Mekkatta. Foto kanan, banjir juga menggenangi jalur trans Sulewesi di Mekkatta, Majene. -- ist/sulbarexpress.co.id --

MAJENE, SULBAREXPRESS – Wilayah Kabupaten Majene kembali dilanda banjir akibat guyuran hujan dengan intensitas tinggi, Jumat 24 Juni 2022.

Guyuran hujan ini, tepatnya di wilayah Kecamatan Malunda, membuat ratusan rumah warga terendam banjir di lima dusun di Desa Mekkatta.

Hal ini disampaikan Kepala Bidang Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Majene Sirajuddin. Ia mengaku, telah berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa untuk terjun ke lokasi banjir di Desa Mekkatta.

“Kami sudah bersiap turun ke lokasi banjir di Desa Mekkatta, sambil memantau perkembangan di lapangan,” akunya. (hfd/ham)

  • Bagikan