MAMUJU, SULBAR EXPRESS – Maria Ulfa, salah satu atlit sepak takraw putri andalan Sulbar, butuh bantuan penyelesaian studi.
Gadis belia yang kerap membela Sulbar dari ajang regional hingga internasional ini tengah kesulitan membiayai kuliahnya di Universitas Negeri Jakarta.
Maria kini sudah semester akhir. Namun ia terancam DO karena tersangkut biaya kuliah.
“Iya kak, saya terancam DO ini. Ini ada pembayaran Rp 7,6 juta. Ini hari terakhir pembayaran,” ungkap Ulfa via telepon, Jumat pagi, 19 Oktober 2022.
Maria Ulfa, lahir 6 Juli 2000, di Desa Salulebo, Kabupaten Mamuju Tengah, Sulbar.
Selama membela Sulbar di berbagai kejuaran takraw ia telah menorehkan sederet perstasi.
Berikut catatan prestasi Maria Ulfa:
Juara III Kejurnas PPLP di Batam tahun 2012, Juara I Kerjurnas PPLP di Kalbar tahun 2013, Juara II Kejurnas PPLP di Sulteng tahun 2014, Juara I Poprov di Polman tahun 2015.
Kemudian Juara III Kejurnas PPLP di Jateng tahun 2016, kompetisi PON 2016 di Jabar, Juara III Kejurnas PPLP di Sulsel tahun 2017, Juara I Popnas di Jabar tahun 2017.
Selanjutnya, Maria Ulfa juga meraih Juara I Road to Asian Games di Palembang tahun 2017, Juara II Kejurnas Menpora di Jakarta tahun 2018.
Berikutnya Juara III King’s Cup di Thailand tahun 2018, Juara I Porprov di Majene tahun 2018, Juara I Sukmalindo di Bandung tahun 2018, Juara I Pra PON 2019 di Makassar, dan tanpa medali di PON Papua 2021. (ham)