Berlayar Sejak Tadi Malam, Passandeq Akhirnya Masuki Perairan Balikpapan

  • Bagikan

BALIKPAPAN, SULBAR EXPRESS – Setelah meninggalkan Pulau Salissingan, Kepulauan Balabalakang, Kabupaten Mamuju, malam tadi, akhirnya para passandeq memasuki perairan Balikpapan, Kaltim.

“Saat ini kami sudah berada di perairan Balikpapan. Kotanya kelihatan jelas, cuaca cerah,” kata Muhammad Ridwan Alimuddin, Ketua Tim Lomba Festival Sandeq, Rabu 7 September 2022.

Ia mengungkapkan, semalam pas jam 12 passandeq mulai angkat sauh, meninggalkan Pulau Salissingan. “Bulan cukup terang menerangi pandangan kami di laut. Angin pun hanya sepoi, ombak tak seberapa. Cuaca sangat ideal,” ucapnya.

Jarak dari Pulau Salissingan ke Manggar, Kaltim, sekira 70 mil. Normalnya itu ditempuh 10-12 jam. Tapi passandeq bisa tiba lebih cepat karena cuaca yang amat baik. “Insya Allah itu karena doa kita semua yang diwujudkan Allah SWT,” sebut Ridwan.

Rencana para passandeq akan tiba dan berlabuh di Pantai Lamuru dulu sebelum ke Pantai Manggar. Letaknya berdampingan saja. Ke Lemuru dulu untuk mempersiapkan prosesi penyambutan di Manggar.

“Jadi nanti dari Lemuru berlayar membawa pak Gubernur Sulawesi Barat dan bupati se-Sulawesi Barat menuju Manggar. Itu acaranya nanti sore. Jadi kami masih ada waktu persiapan dan menunggu semua sandeq tiba,” jelasnya.

“Di haluan kapal panitia tempat saya berada terlihat setidaknya dua sandeq membuka layar. Dengan gagah sandeq-sandeq itu tebar pesona di antara kapal-kapal besi,” imbuh Ridwan. (ham)

  • Bagikan

Exit mobile version