Setelah Berlayar Semalaman, Passandeq Jalani Pemeriksaan Kesehatan di Balikpapan

  • Bagikan

BALIKPAPAN, SULBAR EXPRESS – Puluhan passandeq saat ini telah tiba di Pantai Lamuru, Balikpapan, Kaltim, Rabu 7 September 2022. Tim kesehatan yang bersiaga juga langsung melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap passandeq.

Pemkot Balikpapan menerjunkan 5 Ambulance serta 1 dari TNI AL dibantu Ambulance dari Pemkab Polman. Ada juga tim dokter.

Pihak Dinas Kesehatan Balikpapan dr Nursakti mengatakan, pemerintah Balikpapan menyiagakan beberapa ambulance bersama TNI AL. Itu sebagai bentuk dukungan kepada Pemerintah Provinsi Sulbar pada Festival Sandeq ini.

“Kita standby untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, tim yang kesehatan ada dari PSC 119, PMI dan Puskesmas Manggar serta Puskesmas Teritip,” ucap dr Nursakti.

dr Nursakti mengatakan, beberapa passandeq yang telah tiba sudah dilakukan pemeriksaan, seluruh passandeq yang telah diperiksa, umumnya kesehatan mereka masih normal.

“Tidak ada yang mengalami sakit serius, hanya capek, dan batuk saja, itu tidak merupakan hal yang serius yang menggangu di lomba, kita juga telah berikan vitamin,” bebernya.

Sementara Panitia Festival Sandeq Farid Wajdi mengatakan, tim kesehatan yang berada di lokasi, merupakan tim gabungan dari Pemerintah Balikpapan dan Polman.

Ambulance yang ada menyiapkan ambulan serta peralatan medis untuk memeriksa setiap peserta sandeq.

“Passandeq yang tiba kita ingin pastikan bahwa passandeq sehat, jaminan kesehatan harus ada kita harus memberikan pelayanan kesehatan,” ujar Farid. (idr)

  • Bagikan

Exit mobile version