DPRD Tuntaskan Kandidat Penjabat Gubernur Sulbar

  • Bagikan

MAMUJU, SULBAR EXPRESS – DPRD Sulbar akan merampungkan nama-nama calon Penjabat Gubernur Sulbar, paling lambat hari ini.

Wakil Ketua DPRD Sulbar Usman Suhuriah menjelaskan pihaknya telah melakukan rapat internal membahas mengenai calon usulan Pj gubernur Sulbar yang akan berkahir Mei mendatang.

“Pimpinan DPRD sudah melakukan fasilitas pertemuan dalam bentuk rapat konsultasi lintas fraksi dan pimpinan AKD,” kata Usman, Jumat 31 Maret 2023 lalu.

Dari pertemuan tersebut, pihaknya menyepakati hingga tanggal 3 April 2023 semua fraksi sudah mengajukan nama-nama, sesuai surat yang dikeluarkan oleh Mendagri.

Terkait pengusulan tersebut pihaknya menyerahkan sepenuhnya kepada masing-masing fraksi siapa calon yang dinilai layak dan memenuhi syarat-syarat yang telah ditentukan.

Menurutnya jumlah nama yang diusulkan oleh fraksi bisa lebih dari satu nama calon dan paling banyak tiga nama calon.

“Kita memberikan kesempatan keseluruhan fraksi untuk mengajukan sampai waktu yang ditetapkan, yang akan dikerucutkan paling banyak tiga nama,” ujarnya.

Usman menambahkan, pada rapat tersebut juga telah disepakati bahwa, nama yang lebih banyak diajukan oleh fraksi sesuai jumlah fraksi, maka nama calon tersebut dimasukan dalam kategori tiga besar.

“Hingga menjadi keputusan Pimpinan DPRD Sulbar untuk diajukan ke Kemendagri. Prinsipnya kita memberikan akses ke semua fraksi untuk menentukan nama yang akan diajukan,” ujarnya.

Ia tidak, ingin menjelaskan secara rinci siapa nama yang akan diusulkan sebab itu menjadi keputusan dari masing-masing fraksi. Pimpinan tugasnya hanya melakukan fasilitasi terhadap seluruh nama yang diusulkan oleh fraksi.

“Kita masih proses, namun waktu dekat sudah ada hasil untuk disampaikan ke Kemendagri. Kita menyepakati dengan melihat frekuensi terbanyak dari pengajuan nama,” tegas politisi Golkar itu.

“Melihat tingkat frekuensi dari pengajuan nama, (DPRD) berupaya menghindari voting. Kita hanya akan melihat nama dari frekuensi terbanyak,” tambah Usman Suhuriah.

Sebelumnya Ketua DPRD Sulbar, Sitti Suraidah Suhardi membenarkan surat yang disampaikan Mendagri. Namun pihaknya belum memutuskan siapa nama yang akan diusulkan.

DPRD Sulbar melakukan rapat pimpinan bersama seluruh anggota DPRD untuk membahas terlebih dahulu nama-nama yang akan diusulkan.

Sementara dari Fraksi Gerindra DPRD Provinsi Sulbar akan mengusulkan nama Sekprov Sulbar Muhammad Idris, menjadi calon Penjabat Gubernur Sulbar.

Hal itu disampaikan Ketua Fraksi Gerindra DPRD Sulbar Syahrir Hamdani, usai menghadiri acara Rakor DPD Partai Gerindra Sulbar, di Mamuju, Jumat 31 Maret 2023.

Menurutnya, Idris sebagai sosok yang layak menduduki posisi PJ Gubernur Sulbar.

“Itu karena, pertimbangan senioritas di birokrasi dan sudah menghafal kondisi internal pemerintahan, putera daerah juga. memenuhi kualifikasi lah,” ucap Syahrir Hamdani.

Selain Idris, karena Mendagri menginginkan 3 nama, maka Fraksi Gerindra di DPRD Sulbar juga akan mengusulkan nama lain, yang berlatar belakang TNI AD.

“Walaupun saya belum pernah bertemu langsung dengan orangnya, tetapi aspirasi ini pertimbangannya adalah karena salah kendala birokrasi kita di Sulbar ini adalah soal kedisiplinan,” tandasnya. (idr/chm)

  • Bagikan