POLMAN, SULBAR EXPRESS – Dalam rangka hari jadi Kabupaten Polman ke-64, RSUD Hajjah Andi Depu berkolaborasi dengan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, bakal melaksanakan bakti sosial yang dipusatkan di area RS Hajjah Andi Depu Jl. Dr Ratulangi Kelurahan Darma, Kecamatan Polewali.
Baksos ini rencananya berlangsung selama dua hari, 29-30 Desember 2023. Beragam kegiatan gratis untuk masyarakat dan tenaga kesehatan ini, meliputi screening penyakit jantung bawaan dan penyakit jantung rematik bagi anak, senam jantung sehat, penyuluhan kesehatan masyarakat dan seminar tenaga kesehatan.
Direktur RS Hajjah Andi Depu, dr Anita menjelaskan bakti sosial ini merupakan salah satu kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang rutin dilakukan di setiap HUT Polman.
“Namun kali ini agak berbeda dengan tahun sebelumnya, dimana tahun ini tim RS Hajjah Andi Depu berkolaborasi dengan tim Fakultas Kedokteran Unhas demi memberikan pelayanan terbaik ke masyarakat,” ungkapnya melalui WhatsApp, Rabu 20 Desember 2023.
Anita menambahkan, dokter yang melakukan pemeriksaan kesehatan pada bakti sosial nantinya merupakan konsulen spesialis penyakit jantung dari Makassar.
“Kali ini sasarannya mulai dari anak SD kelas IV sampai kelas VI, serta masyarakat usia lebih dari 45 tahun,” tandasnya. (ali)