Pj Gubernur Sulbar Dukung Program LMS Pamong Desa

  • Bagikan
Pj Gubernur Sulbar mengikuti rakor keberlanjutan learning management system pamong desa.

MAMUJU, SULBAR EXPRESS — Pj Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin mengikuti Rapat Koordinasi Keberlanjutan Learning Management System (LMS) Pamong Desa Tahun 2024 di Jakarta, Selasa 15 Oktober 2024.

Kegiatan ini dalam rangka membangun sistem manajemen pembelajaran berbasis digital bagi seluruh Aparatur Pemerintahan Desa dan Pengurus Kelembagaan Desa melalui Program Penguatan Penyelenggaraan Pemerintahan dan Pembangunan Desa (P3PD).

Melalui program ini telah dikembangkan sistem pembelajaran online berbasis Learning Management System
(LMS) Pamong Desa.  Pelatihan Peningkatan Kapasitas Aparatur Desa ini menyasar 40.000 Desa dengan target peserta sebanyak 80.000 Aparatur Desa, sekaligus meresmikan LMS Pamong Desa 2024.

PJ Gubernur Bahtiar berkomitmen mendukung program ini guna mendorong peningkatan kompetensi aparatur desa di Sulbar. Menurutnya Pamong desa ini menjadi garda terdepan yang berhadapan langsung dengan masyarakat sehingga SDM aparatur desa perlu ditingkatkan.

Sebagaimana arahan dalam rakoor ini, telah menugaskan 3  orang Kepala OPD Provinsi yang menangani  fungsi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Komunikasi dan Informatika, dan Perencanaan Pembangunan Daerah. (*)

  • Bagikan