24 Mobil Dinas Pemprov Sulbar tak Diketahui Rimbanya, Salim S. Mengga: Kita Cari Sampai Ketemu

  • Bagikan
Wakil Gubernur Sulbar Salim S. Mengga.

MAMUJU, SULBAR EXPRESS – Rupanya aset milik Pemprov Sulbar berupa kendaraan masih ada yang tidak diketahui keberadaannya.

Hal itu diungkapkan Wakil Gubernur Sulbar Salim S. Mengga. Purnawirawan mayor jenderal TNI AD ini mempertanyakan puluhan aset daerah yang hingga kini tidak diketahui rimbanya.

Salim S. Mengga menyoroti problem ini dalam rapat sekaitan evaluasi kinerja pembangunan dan alokasi anggaran yang menyesuaikan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025, di Ballroom Andi Depu, Kantor Gubernur Sulbar, Senin 17 Maret 2025.

Salim S. Mengga mengungkapkan bahwa aset yang hilang bukan hanya barang kecil, tetapi juga kendaraan roda empat dalam jumlah besar. 

“Ini aset kita banyak yang tidak kita tahu keberadaannya. Kendaraan roda empat itu sebanyak 24 unit entah di mana,” ujarnya saat dicegat wartawan usai rapat.

Salim menegaskan, pihaknya akan melakukan pencarian terhadap aset-aset yang hilang tersebut. Menurutnya, keberadaan aset daerah itu sangat penting. Sebab mobil dinas merupakan bagian dari kekayaan daerah yang harus dijaga dan dipertanggungjawabkan.  “Kita akan cari sampai ketemu,” tegasnya. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version