POLMAN, SULBAR EXPRESS – Bupati Polman Samsul Mahmud, didampingi Kepala Badan Keuangan Polman Muhammad Nawir, menghadiri peluncuran Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) Online melalui Sistem Informasi Pemerintahan Daerah Republik Indonesia (SIPD RI), di Birawa Hall Bidakara Hotel, Jl. Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis 17 April 2025.
Acara nasional tersebut dihadiri oleh 22 Gubernur, 28 Bupati, dan 16 Walikota dari berbagai daerah di Indonesia. Peluncuran ini menandai dimulainya integrasi proses pencairan dana secara digital melalui SIPD RI, sejalan dengan upaya pemerintah dalam meningkatkan tata kelola keuangan daerah yang akuntabel dan efisien.
Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman antara Kementerian Dalam Negeri RI dan Asosiasi Bank Daerah (ASBANDA) terkait implementasi SP2D Online.
Kepala Dinas Kominfo Statistik dan Persandian Polman Aco Musaddad HM mengatakan, peluncuran ini bertujuan untuk mempercepat digitalisasi transaksi pemerintah daerah, serta mendorong terwujudnya Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).
Kepala Badan Keuangan Polman Muhammad Nawir menjelaskan bahwa sistem SP2D Online memberikan banyak manfaat, salah satunya adalah mempercepat proses pencairan dana dan pembayaran pajak daerah.
“Sistem ini juga sangat transparan karena memungkinkan pemantauan dan pelaporan keuangan yang lebih akurat dan terbuka,” ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Polman Samsul Mahmud menyambut baik peluncuran SP2D Online ini. Ia berharap sistem tersebut mampu mengurangi kesalahan administratif dan memangkas proses manual yang selama ini melibatkan berbagai pihak, seperti Bendahara Umum Daerah (BUD) dan bank.
“Semoga sistem ini dapat menghemat waktu dan biaya administrasi, serta mengurangi risiko penundaan pembayaran. SP2D Online diharapkan menjadi solusi atas berbagai permasalahan keuangan yang tengah dihadapi Kabupaten Polewali Mandar,” ujarnya.
Dengan hadirnya SP2D Online, Pemkab Polman menegaskan komitmennya untuk terus bertransformasi menuju tata kelola keuangan yang lebih baik dan modern berbasis digital. (ali)