MAMUJU, SULBAR EXPRESS – Seorang siswi SMA tiba-tiba jatuh saat berkendara. Ia pingsan di jalan. Untungnya korban ditemukan seorang polisi dari Polsek Mamuju saat melaksanakan kegiatan Commander Wish dengan melakukan pengaturan arus lalu lintas, Rabu 14 Mei 2025.
Brigpol Rahmat dengan sigap memberikan pertolongan pertama. Setelah memastikan kondisi awal korban, ia mengevakuasi siswi tersebut ke fasilitas medis terdekat.
Dengan memanfaatkan mobil pick-up milik warga yang kebetulan melintas di lokasi kejadian, Brigpol Rahmat lalu membahwa korban ke RSUD Mamuju untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.
Kapolsek Mamuju AKP Mustapa mengapresiasi tindakan cepat anggotanya. “Tindakan yang dilakukan Brigpol Rahmat adalah bentuk nyata kehadiran dan kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya dalam kondisi darurat,” ujarnya.
Kondisi terakhir korban kini dalam penanganan medis dan pihak keluarga telah dihubungi.
Polsek Mamuju mengimbau kepada masyarakat, khususnya para pelajar yang menggunakan kendaraan bermotor agar selalu memastikan kondisi kesehatan dan kelayakan kendaraan sebelum berkendara. (*)