Sulbar Jadi Tuan Rumah Pra PON Sepak Takraw

  • Bagikan

MAMUJU, SULBAR EXPRESS – Pengurus Pesar Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PB PSTI) menetapkan Provinsi Sulbar sebagai tuan tumah Pra PON 2023 untuk wilayah IV.

Penetapan itu disampaikan Ketua Umum PB PTSI Asnawi Abdul Rachmah melalui surat nomor: 041/A001/PB.PSTI/II/2023, perihal penetapan tuan rumah Pra PON Wilayah IV, tanggal 4 Februari 2023.

Isi surat itu berbunyi: Bersama ini disampailan bahwa PB PSTI telah menerima surat pernyataan dari Ketua Pengurus Provinsi PSTI Sulbar Nomor: 002/Pengprov-PSTI/I/2023 tanggal 1 Februari 2023, tentang kesediaan menjadi tuan rumah Pra PON PSTI 2023.

Berkenaan dengan hal tersebut PB PSTI memutuslan dan menetapkan Provinsi Sulbar sebagai tuan rumah Pra PON Wilayah IV. Dan waktu pelaksanaan yang diberikan dari Juni hingga Agustus 2023.

Selanjutnya diharapkan agar kiranya Pengurus Provinsi PSTI Sulbar melakukan komunikasi dan koordinasi dengan pihak-pihak terkait guna kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan Pra PON Wilayah IV tersebut. (ham)

  • Bagikan