Penjaringan Komisioner Bawaslu Sulbar Dimulai

  • Bagikan
Ketua Timsel Bawaslu Sulbar Rahmat Muhammad

MAMUJU, SULBAR EXPRESS – Ketua dan Anggota Tim Seleksi (Timsel) bakal calon Komisioner Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Sulbar telah memantangkan persiapan. Pendaftaran akan dimulai hari ini hingga awal Mei mendatang.

Profesionalisme dan integritas menjadi penekanan Timsel yang pada Kamis dan Jumat pekan kemarin melakukan koordinasi bersama tim sekretariat Bawaslu Sulbar di Mamuju.

“Kita akan bekerja secara profesional sesuai aturan Bawaslu RI, melalui proses seleksi tersebut Timsel mencari yang terbaik,” ujar Ketua Timsel Calon Anggota Bawaslu Sulbar, Rahmat Muhammad di Mamuju.

Soal target pendaftar, kata dia, semakin banyak mendaftar jauh lebih bagus. Pihaknya akan menyaring para peserta hingga berjumlah empat orang.

“Kita mencari empat orang yang akan dikirim ke Bawaslu RI untuk memutuskan dua komisioner,” paparnya.

Rahmat Muhammad menjamin bahwa tim seleksi akan bekerja sesuai koridor aturan dan mekanisme dari Bawaslu RI.

Apalagi seluruh personel Timsel sudah mengikuti bimbingan teknis dari Bawaslu RI, sebelum ke daerah melakukan persiapan yang dimulai dengan sosialisasi dan pembukaan pendaftaran.

Menjalankan setiap tahapan seleksi, Timsel berkantor di Jalan Poros Mamuju-Majene, depan SD Inpres Salupangi Mamuju.

Diketahui, Keputusan Bawaslu Nomor: 1379.05.1/HK.01.01/K1/03/2023 atas kewenangan yang diberikan oleh Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum membuka kesempatan bagi Warga Negara Indonesia yang memenuhi persyaratan untuk mendaftarkan diri sebagai calon anggota Bawaslu Sulbar.

Olehnya, Timsel juga mulai melakukan sosialisasi di setiap kabupaten se Sulbar agar agenda tersebut betul-betul berjalan sesuai harapan.

Sekretaris Timsel Calon Komisioner Bawaslu Sulbar, Hendra Saputra Sudin, menjelaskan kolaborasi akan dibangun dalam menjalankan amanah melakukan penjaringan kandidat di daerah.

“Waktu penerimaan pendaftaran mulai tanggal 17 April sampai 3 Mei 2023. Kita bekerja sampai Juli Tahun 2023. Semoga kita bisa menghasilkan komisioner yang betul-betul layak,” tegasnya. (chm)

  • Bagikan