FSM 5 Segera Bergulir di Mamuju Tengah

  • Bagikan
FSM 5 Mamuju Tengah, Sulawesi Barat.
FSM 5 Mamuju Tengah, Sulawesi Barat.

SULBAR EXPRESS – Para fotografer di Sulawesi Barat akan menggelar kegiatan tahunan “Fotografer Sebelum Mudik (FSM 5)” di Mamuju Tengah pada 22 Maret 2025 mendatang.

Kegiatan ini merupakan yang kelima kalinya diadakan dan menjadi ajang silaturahmi bagi para fotografer se-Sulawesi Barat.

Ketua panitia, Wahyudi, menjelaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai wadah untuk mengembangkan kreativitas para fotografer. “Selain buka puasa bersama, kami juga akan mengadakan sesi pemotretan dengan tema Ramadan, yaitu potret, budaya, dan human interest,” ujar pria yang akrab disapa Yudi.

Sesi pemotretan akan mengambil lokasi di Masjid Al Arsal dan Cafe KMS Mateng. Panitia telah membuka pendaftaran dengan biaya Rp150.000 per peserta. Biaya tersebut sudah termasuk kaos, takjil, dan buka puasa gratis dari Cafe KMS.

Firdaus, salah satu inisiator kegiatan ini, mengungkapkan bahwa kegiatan “Fotografer Sebelum Mudik” sebelumnya selalu diadakan di Mamuju. Namun, pada pelaksanaan keempat, disepakati untuk diadakan di Topoyo, Mamuju Tengah.

“Untuk tahun-tahun berikutnya, kami akan mempertimbangkan kota lain sebagai tuan rumah, seperti Majene, Pasangkayu, atau Polewali Mandar,” urai dia.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antar fotografer di Sulawesi Barat dan menjadi wadah untuk mengembangkan potensi fotografi di daerah ini. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version