Seleksi Calon Anggota KPU Kabupaten Polman Dibuka, Pastikan tak Ada Intervensi

  • Bagikan
Ketua KPU Sulbar Said Usman Umar bersama Tim Seleksi Calon Anggota KPU Kabupaten Polewali Mandar, di Waterpark Hotel Maleo Mamuju. -- foto: asmi saleh --

MAMUJU, SULBAR EXPRESS – Tim Seleksi calon anggota KPU Kabupaten Polewali Mandar (Polman) umumkan jadwal pendaftaran resmi dibuka mulai tanggal 5 Oktober 2023.

Hal itu diungkapkan Ketua Timsel Calon Anggota KPU Kabupaten Polman Dwi Esti Handayani pada konferensi pers yang digelar di, waterpark hotel maleo, Kamis malam 5 Oktober 2023.

Ketua KPU Sulbar Said Usman Umar mengungkapkan, akhir masa jabatan (AMJ) komisioner KPU Polman berakhir di 9 Januari 2024.

“Hari ini juga akan dimulai proses pengumuman sekaligus pendaftaran untuk mengikuti seleksi di tingkat KPU Kabupaten Polman,” ungkap Said Usman.

Said Usman menjelaskan, proses seleksi memastikan tidak ada intervensi. Secara keseluruhan prosesnya murni dari pengetahuan dan kemampuan dari peserta itu sendiri.

“Terlebih di tes psikologi, yang begitu menegangkan karena nilai ini hanya tiga, yakni direkomendasikan, dipertimbangkan, dan tidak direkomendasikan. Kalau peserta masuk di kelompok tidak direkomendasikan, maka siapapun itu tidak akan bisa lagi ke tahapan selanjutnya,” urai Said Usman.

Ia menegaskan, proses seleksi ini tidak akan melihat faktor kedekatan, kekeluargaan, ikatan organisasi dan sebagainya. Karena secara keseluruhan seleksi ini terukur dari proses penilaian mulai dari tes tertulis (CAT), tes  psikologi, dan tes kesehatan.

“Malam ini kita sudah memberikan amanah yang besar untuk menyeleksi anggota KPU Polewali Mandar periode 2024-2029 yang akan mengawal pelaksanaan Pemilu 2024,” ujarnya.

Komisioner KPU Polman nantinya mengemban amanah yang lebih besar dibandingkan dengan KPU lainnya, mengingat Kabupaten Polman merupakan kabupaten yang jumlah pemilihnya terbanyak dibandingkan dengan kabupaten lain di Sulbar.

“Makanya ini akan menjadi fokus perhatian untuk semua, termasuk publik. Saya yakin dan percaya akan banyak mata yang memandang dari sebuah proses seleksi ini,” ucap Said Usman.

Ketua Timsel Calon Anggota KPU Polman Dwi Esti Handayani menyampaikan, tahapan-tahapan mulai dari pengumuman sekaligus pendaftaran mulai 5-16 Oktober. Kemudian akan dilanjutkan dengan penelitian administrasi yang akan berlangsung tanggal 17-22 Oktober 2023.

“Lalu akan dilanjutkan penetapan hasil penelitian administrasi di tanggal 25 Oktober, pengumuman hasil penelitian administrasi tanggal 26-28 Oktober,” ujar ketua Timsel Dwi Esti Handayani, di Hotel d’Maleo Mamuju.

Seleksi tertulis dan tes psikologi mulai 29 Oktober hingga 6 November 2023, akan dilanjutkan dengan penetapan hasil seleksi tertulis dan tes psikologi 7 hingga 8 November 2023.

Kemudian pengumuman hasil seleksi tertulis dan tes psikologi 9 hingga 10 November 2023, lalu masukan dan tanggapan masyarakat 9-14 November 2023, lanjut di tes kesehatan 11-13 November, wawancara 12-15 November.

“Penetapan hasil tes kesehatan dan wawancara 16-17 November, pengumuman hasil seleksi anggota KPU kabupaten Polman 18-19 November. Terakhir penyampaian nama calon anggota KPU kabupaten Polman 18-20 November,” urainya.

Dwi Esti mengungkapkan, timsel akan stand by di Mamuju, tepatnya di Jalan Soekarno Hatta, Wisma Faizah.

“Bagi calon peserta yang ingin mendaftar, kami akan stand by pukul 08.00 sampai 23.59 Wita. Dan tidak ada libur. Jadi yang mau mendaftar di hari Sabtu ataupun Minggu itu bisa,” tandasnya.

Timsel berharap agar masyarakat Sulbar khususnya media dapat bersinergi untuk menghasilkan calon yang terbaik untuk komisioner KPU Kabupaten Polman periode 2024-2029. (ami)

  • Bagikan